Sabtu, 01 September 2012

Parah! 1 Km dari Gerbang Tol Cijago arah Cisalak Sudah Macet

Sabtu, 01/09/2012 19:56 WIB

Niken Widya Yunita - detikNews

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

Foto: Niken (detikcom)

Jakarta Kemacetan di gerbang tol Cijago (Cinere-Jagorawi tahap I) arah Cisalak, Depok, semakin parah. Bahkan 1 km dari gerbang Tol Cijago sudah macet.

Pantauan detikcom, Sabtu (1/9/2012) pukul 19.30 WIB, 4 lajur kendaraan berhenti total. Pengendara masih harus menempuh jarak 1 km lagi untuk menuju gerbang tol.

Setelah menuju gerbang tol, pengendara masih harus bermacet ria untuk keluar dari tol. Penyebab kemacetan karena pengaturan traffic light dan kapasitas jalan menuju keluar tol yang tidak memadai dengan dibukanya Tol Cijago.

"Ini kemacetannya sudah parah," ujar Roy, salah satu pengguna jalan.

Sementara itu, di pintu keluar tol Cibubur, lalu lintas lancar. Padahal hari biasanya selalu macet parah.

Tol Cijago tahap I diresmikan sejak Januari 2012 silam. Namun sejak diresmikan, akses keluar tol Cijago menuju Cisalak hampir selalu macet.

(nik/fdn)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent

Foto Video Terkait

  • Flyover Casablanca Ditargetkan Rampung Akhir 2012.
  • Agar Arus Mudik di Pintu Tol JORR Cikunir Lancar.
  • Pendukung Hatta Rajasa Bagi Takjil di Jalan Tol.
  • Jalan Layang Casablanca Molor Gara-gara Pipa Air.
  • Terminal Bayangan di Tol Jati Bening Kembali Dibuka.

Sponsored Link

Komentar (0 Komentar)

 

Free Phone Sex