Jumat, 24 Agustus 2012

Arus Balik di Jalur Selatan Ramai Lancar

Jumat, 24/08/2012 13:54 WIB

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

Jakarta Situasi arus balik lebaran di jalur selatan hingga saat ini masih terpantau lancar. Terpantau sejumlah titik di jalur selatan mulai dari Kulwaru, Karanganyar, Sumpiuh, Ciamis, Gentong, Nagrek, Cileunyi dan Padalarang ramai lancar.

Berdasarkan pantauan dari CCTV di Kementerian Perhubungan, Jumat (24/8/2012) pada pukul 13.40 WIB, hanya terjadi kepadatan di beberpa titik, seperti di wilayah Karanganyar. Ini dikarenakan adanya pintu perlintasan kereta api yang sering ditutup karena tingginya volume kereta api.

"Kulwaru masih lancar. Sedangkan di Karanganyar sudah terjadi kepadatan, ini disebabkan adanya perlintasan kereta api. Volume kereta api kan tinggi, jadi pintu perlintasan sering ditutup," kata salah seorang operator CCTV Heribertus Kurnia Eko kepada detikcom di Kementerian Perhubungan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Sementara itu, di wilayah Sumpiuh dan Ciamis terpantau lancar. Di Gentong mulai dipadati oleh kendaraan bus dan pribadi, namun lancar. Nagrek dan Cileunyi juga terpantau lancar meskipun di Cileunyi terjadi sedikit kepadatan akibat tingginya arus lalu lintas lokal.

"Cileunyi itu banyak arus lokal, seperti Rancaengkek ke Bandung, didominasi oleh kendaraan roda dua. Jadi ramai lancar di Cileunyi bukan karena penuh arus balik tapi aktivitas arus lokal," jelasnya.

(jor/nrl)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent

Foto Video Terkait

  • Arus Mudik di Stasiun Senen Masih Ramai.
  • Aktivitas Pelabuhan Sunda Kelapa Masih Sepi.
  • Ditinggal Mudik, Laundry Pakaian Banjir Orderan.
  • Jalanan Jakarta Lengang Ditinggal Mudik.
  • Bahaya, Banyak Anak Mudik Tanpa Helm.

Sponsored Link

Komentar (0 Komentar)

 

Free Phone Sex