Sabtu, 14 Juli 2012

Taksi Porsche Pernah Dipakai Trik Marketing di Bangkok Thailand

Sabtu, 14/07/2012 14:16 WIB

Nograhany Widhi K - detikNews

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

Jakarta Terlepas dari taksi Ferrari 360 Modena dan Porsche Boxster S model tahun 2011 yang berkeliaran di Jakarta ini trik marketing atau bukan, namun mobil ini pernah digunakan sebagai sarana trik marketing. Saat itu, taksi Porsche Boxster 987 berkeliaran di jalanan yang macet di ibukota negara gajah putih itu. Eh, ternyata mobil itu mempromosikan produk ponsel pabrikan Korea Selatan.

Seperti bisa ditemui di Youtube, dalam video yang berjudul 'Taxi Porsche In Bangkok Thailand' yang diunggah pada 2 Juli 2011 lalu itu, memperlihatkan mobil Ferrari Boxster itu dicat persis sama dengan taksi lokal, kuning di bagian tengah bodi ke atas dan hijau tosca di bagian tengah bodi ke bawah. Di atasnya terdapat papan neon 'Taxi-Meter'.

Video itu merekam ekspresi orang-orang yang melihat dengan takjub dan kagum mobil mewah yang tak banyak berkeliaran di jalanan Kota Bangkok itu. Sambil melihat mereka spontan mengeluarkan telepon seluler atau kamera digitalnya, dan, jepret! Jepret!

Di dalam mobil seorang pengemudi yang mengenakan kemeja biru menghampiri orang-orang yang tertarik menaiki mobil itu. "Hei Anda ingin naik taksi, ayo masuk," tawar pengemudi berbaju biru itu seperti terekam dari kamera yang diletakkan di dashboard mobil.

Kemudian di dalam mobil, seorang perempuan tampak mengambil gadget dari dashboard, lalu membolak-baliknya. Oh, rupanya gadget itulah yang akan dipromosikan oleh Porsche itu.

Di akhir video yang berdurasi 6.07 menit itu, ditutup dengan logo iklan ponsel pabrikan Korsel yang diluncurkan.

(nwk/gah)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent

Foto Video Terkait

  • Visit South Sulawesi Diluncurkan.
  • Taksi Terbakar di Tol Cawang.
  • Tidak Diurus, Angkutan Umum Susut Drastis.
  • Hujan Angin Robohkan Papan Reklame.
  • Pohon Tumbang Timpa Mobil.

Komentar (0 Komentar)

 

Free Phone Sex